Advertisement
,

Hermon Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-78 Tahun.

Sabtu, 11 November 2023, November 11, 2023 WIT Last Updated 2023-12-01T05:22:42Z
Puruk Cahu, Lintas Mura News-
Sebagai salah satu momentum akan memperingati hari Pahlawan yang ke – 78, Pemerintah Kabupaten Murung Raya, bersama ketua DPRD Murung Raya dan unsur Forkompinda lakukan ziarah ke taman makam pahlawan di kota puruk cahu. Jum’at (10/11/2023).


Kegiatan ziarah ini di pimpin langsung oleh Pj. Bupati Murung Raya Hermon yang juga di dampingi oleh Plt. Sekda Murung Raya Serampang, Ketua DPRD Murung Raya Doni, Kepala OPD dan juga unsur Forkopimda.


Hormat pun dilakukan oleh seluruh pihak di depan makam pahlawan setelah peletakan karangan bunga, dilanjutkan dengan menabur bunga di atas masing-masing makam pahlawan.


“Semangat kepahlawanan harus tetap diwariskan dari generasi ke generasi, karena kondisi kemajuan saat ini terkadang menggerus nilai kepahlawanan itu yang dirasakan oleh generasi kita selanjutnya, dan harapan kita adalah daya juang, semangat dan lain sebagainya itu tetap menggelora di hati anak-anak muda dan generasi yang akan datang. Supaya mereka tau bahwa negara ini tidak hadir secara tiba-tiba, namun ada perjuangan panjang yang dilakukan oleh pahlawan kita,” pesan Hermon selaku Pj. Bupati Murung Raya. (red)

Iklan

Iklan